Rusia kantongi permintaan tank amfibi Sprut-SDM1 dari negara lain

Sprut-SDM1Kirill Kalinnikov/RIA Novosti

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Rusia telah mengantongi permintaan pertama tank amfibi ringan Sprut-SDM1 dari negara lain. Sergei abdulov, Kepala Perancang Biro Desain Khusus Teknik Mesin (SKBM) Kurganmashzavod (Rostec) mengatakan hal itu kepada kantor berita RIA Novosti minggu lalu di Kubinka, luar kota Moskow.

Saat ini Sprut-SDM1, kata Abdulov, baru menjalani uji negara.

“Sejauh ini, salah satu negara di Timur Tengah menunjukkan minat yang substansial, tetapi pekerjaan sedang dilakukan di beberapa wilayah,” kata Abdulov.

Tank amfibi ringan Sprut-SDM1 dilengkapi dengan sistem persenjataan artileri dan rudal dengan kanon 125 mm.

Kendaraan tempur ini mampu menjelajah jarak sejauh 500 km tanpa pengisian bahan bakar.

Untuk mobilitas yang lebih jauh, Sprut-SDM1 dapat diangkut menggunakan kapal pendarat maupun pesawat angkut militer.

Perusahaan mengatakan, dalam hal mobilitas di darat dan air, Spurt-SDM1 seringkat dengan BMD-4M.

Sprut-SDM1 merupakan versi modern dari 2S25-Sprut SD yang digunakan oleh Pasukan Lintas Udara Rusia sejak tahun 2005.

Kendaraan yang diawaki tiga orang ini memiliki panjang 9,77 m, lebar 3,15 m, tinggi 3 m, dan bobot 18 ton.

Roni Sontani

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *