Unjuk gigi kemampuan proyeksi kekuatan, dua pesawat B-52 USAF melakukan pengeboman amunisi aktif di Timur Tengah

B-52 Stratofortress melakukan pengeboman di Timur TengahUSAF

AIRSPACE REVIEW – Dua pesawat pengebom B-52 Stratofortress milik Angkatan Udara AS (USAF) dikerahkan oleh Komando Pusat AS (CENTCOM) pada 17 Februari untuk melaksanakan misi pengeboman amunisi aktif di wilayah negara di Timur Tengah yang telah ditentukan.

Kedua pesawat B-52 tersebut lepas landas dari RAF Fairford di Inggris dan terbang melintasi benua Eropa dengan sembilan negara mitra di wilayah tanggung jawab CENTCOM.

Tidak hanya pengeboman, misi tersebut melibatkan pengisian bahan bakar di udara.

Selama penerbangan, kedua pengebom dikawal oleh sejumlah jet tempur F-15E Strike Eagle milik USAF dan beberapa jet tempur dari empat negara mitra.

CENTCOM mengatakan, Misi Satuan Tugas Pengebom di Timur Tengah dilaksanakan untuk menunjukkan kemampuan proyeksi kekuatan AS di wilayah tersebut.

Panglima CENTCOM Jenderal Michael Erik Kurilla menekankan pentingnya operasi tersebut dalam menunjukkan kesiapan militer AS.

Ia mengatakan misi semacam itu memperkuat keamanan regional dan menyoroti kemampuan Amerika Serikat untuk menanggapi ancaman yang muncul dari aktor negara dan non-negara.

Misi Satuan Tugas Pengebom merupakan bagian rutin dari strategi militer AS, yang memastikan kehadiran operasional berkelanjutan dan kerja sama dengan negara-negara sekutu.

“CENTCOM terus melakukan latihan ini untuk meningkatkan stabilitas dan mencegah potensi konflik di kawasan,” ujarnya. (RNS)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *