Embraer tengah kerjakan KC-390 pertama pesanan Hungaria

KC-390 HungariaEmbraer

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Pabrik pesawat terbang asal Brasil, Embraer, tengah mengerjakan pembuatan pesawat KC-390 Millenium pertama untuk Angkatan Udara Hungaria.

Saat ini, Embraer sedang merakit sayap di badan pesawat, dengan kedua struktur sudah dicat dengan warna pesanan pelanggan.

Sebelumnya, pada November 2020 pemerintah Hungaria menandatangani kontrak dengan Embraer untuk akuisisi dua pesawat KC-390.

Sebagai informasi, Hungaria adalah pelanggan internasional kedua dari program KC-390 setelah Portugal yang memesan lima KC-390 pada 2019 .

KC-390 pertama Hungaria ini akan menjalani uji terbang pada paruh kedua tahun 2023, dengan pengiriman dijadwalkan pada kuartal kedua pada 2024.

Sementara unit kedua KC-390 untuk Hungaria dijadwalkan mulai masuk jalur produksi pada Desember 2022, dan akan dikirimkan pada akhir tahun 2024.

KC-390 untuk Angkatan Udara Hungaria akan menjadi yang pertama di dunia dengan Intensive Care Unit (ICU) dalam konfigurasinya, fitur penting untuk melakukan misi kemanusiaan.

KC-390 sepenuhnya kompatibel dengan NATO, tidak hanya dalam hal perangkat kerasnya tetapi juga dalam konfigurasi avionik dan komunikasinya.

Selain itu, sistem pengisian bahan bakar probe & drogue pada KC-390 berarti pesawat dapat mengisi bahan bakar di udara untuk Saab Gripen Hungaria.

KC-390 sepenuhnya memenuhi persyaratan Angkatan Udara Hungaria, di mana pesawat mampu melakukan berbagai jenis misi militer dan sipil.

Misi tersebut adalah Evakuasi Medis, Transportasi Kargo dan Pasukan, Penerjunan Kargo Presisi, Operasi Pasukan Terjun Payung, dan Pengisian Bahan Bakar Udara (AAR).

-RBS-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *