H6 Pro, Helm Tempur Bersertifikasi Proteksi VPAM 6 Kalashnikov

helm tempurWelp Armouring

ANGKASAREVIEW.COM – H6 Pro, helm tempur pabrikan Welp Armouring (Welp Group) ini menawarkan daya tahan peluru yang belum pernah ada sebelumnya. Dengan sistem proteksi VPAM kelas 6 HVN 2009, helm ini setara dengan perlindungan balistik dari amunisi kaliber 7.62 x 39 mm. Sistem perlindungan balistik ini memberikan proteksi yang sangat tinggi disekujur permukaan helm.

Kala banyak produsen helm tempur konvensional yang memproduksi dengan material berbeda atau mengabaikan perlindungan di bagian tepinya, Welp Armouring justru menciptakan helm tempur dengan melengkapi kekurangan itu.

Performa balistiknya diuji dan disertifikasi German Beschussamt berdasarkan pedoman VPAM terbaru, yakni VPAM kelas 6 HVN 2009. Helm ini dilengkapi sabuk yang dapat disesuaikan, sehingga memberikan keamanan yang dapat diandalkan kala pemakainya tergelincir ketika melangkah.

Dibekali sisipan yang empuk, H6 Pro memberikan kenyamakan yang tinggi di bagian dalam helm terhadap kepala penggunanya. Helm ini juga dapat disesuaikan dengan lingkar kepala yang berbeda, muali dari 51 cm hingga 65 cm. Caranya, pengguna cukup mengatur jarak sabuk fleksibel yang ada di dalamnya.

Baca Juga:

Mengenal Altyn, Helm Tempur Kebanggan Intel Rusia (Bagian 1)

Mengenal Altyn, Helm Tempur Kebanggaan Intel Rusia (Bagian 2)

Sistem pengaturan sabuk yang mudah membuat penggunanya dapat mengaturnya dengan cepat, bahkan hanya dengan satu tangan saja. Hal ini membantu efisiensi waktu dan pergerakan pengguna kala sedang beraksi.

Dengan sistem rel yang fleksibel di bagian luar helm, berbagai jenis aksesoris dapat disematkan tanpa harus melubangi permukaan helm dengan sekrup. Konstruksi yang ciamik memungkinkan pengguna untuk menambah dengan perangkat penglihatan malam (NVD).

Helm unik ini juga dapat dilengkapi dengan lapisan balistik hingga proteksi level 3 dan lapisan pelindung pecahan. Sedangkan penutup lapisan helm, warna helm, headset, dan kompabilitas dengan masker pernafasan dapat dilengkapi berdasarkan permintaan pelanggan.

H6 Pro menawarkan perlindungan penuh yang unik di kelasnya dan secara khusus direkomendasikan untuk operasi khusus pendek seperti Komando Pengerahan Khusus (Special Deployment Commandos) dan situasi ancaman yang tinggi.

(ERY)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *