Pesawat ke-5 GlobalEye mengudara perdana, Saab: Solusi AEW&C paling modern

GlobalEye ke-5 terbang perdanaSaab

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Industri pertahanan dan keamanan asal Swedia, Saab AB, pada 23 November 2023 melaksanakan penerbangan perdana pesawat kelima GlobalEye. Penerbangan dilaksanakan dari lapangan terbang di fasilitas produksi pesawat Saab di Linköping, Swedia.

Ini adalah penerbangan perdana kelima pesawat GlobalEye dalam kurun waktu lima tahun. Saab mengklaim GlobalEye sebagai solusi AEW&C (Airborne Early Warning & Control) paling modern yang tersedia di pasar.

GlobalEye dirancang dapat melaksanakan beragam misi dalam satu platform, seperti misi pengawasan udara, kontrol perbatasan, deteksi ancaman maritim, dan misi lainnya.

Platform ini adalah hasil modifikasi dari keluarga pesawat Global 6000/6500 buatan Bombardier, Kanada dengan mengintegrasikan sistem GlobalEye buatan Saab berupa gabungan radar Erieye Extended Range dengan rangkaian sensor canggih dan sistem Command and Control (C2) multidomain.

Jet bisnis Global 6000/6500 merupakan jet bisnis yang efisien, inovatif, dan mampu bertahan di udara dalam waktu yang lama, lebih dari 11 jam.

Pesawat dilengkapi dengan sistem avionik yang canggih dan interval perawatan pesawat yang tidak memberatkan.

GlobalEye cocok untuk misi kesadaran situasional yang mencakup area luas karena memiliki ruang kabin yang cukup untuk stasiun kerja dan peralatan misi guna memberikan kondisi optimal bagi awak.

Hingga saat ini, Bombardier telah mengirimkan tujuh pesawat Global series untuk dimodifikasi di Saab, menurut perusahaan.

-JDN-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *