Penampakan kapal selam Rusia meningkat, RAF minta lebih banyak P-8 Poseidon

P-8 Poseidon RAFUK MoD

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Angkatan Udara Inggris (RAF) meminta pengadaan pesawat patroli maritim P-8 Poseidon diperbanyak.

Hal ini berkaitan dengan penampakan dan aktivitas kapal selam Rusia yang meningkat di kawasan Atlantik Utara.

P-8 (di RAF diberi kode Poseidon MRA1), dibutuhkan untuk meningkatkan patroli kapal selam di dekat perbatasan laut negara, kata RAF.

Para komandan mengatakan kepada The Telegraph bahwa penampakan kapal selam Rusia di Atlantik Utara telah berlipat ganda dalam sepuluh tahun terakhir dibandingkan dengan periode Perang Dingin.

RAF minimal harus dilengkapi dengan 12 P-8 atau tiga unit lebih banyak dari armada saat ini.

Keunggulan P-8

P-8 merupakan pesawat patroli maritim multiperan yang dilengkapi dengan sensor dan senjata untuk perang antikapal selam.

Pesawat dapat terbang sejauh 4.500 mil (7.242 kilometer) atau durasi terbang selama 10 jam.

Pesawat buatan Boeing ini mampu menyebarkan hingga 129 sonobuoy, yaitu sonar berbentuk tabung yang dikeluarkan dari pesawat untuk mendengarkan suara mesin kapal selam dan baling-baling di dalam air.

Pesawat juga dilengkapi dengan lima torpedo ringan Raytheon Mark 54 yang diluncurkan dari udara untuk menyerang kapal dari jarak hingga 6 mil (9 km).

-Poetra-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *