Kamaz Typhoon 4X4 MRAP segera dikirim ke VDV

Kamaz Typhoon MRAPRemdizel JSC

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Pasukan Lintas Udara Rusia yang dikenal sebagai Vozdushno Desantnye Voyska (VDV), segera mendapatkan kendaraan tempur (ranpur) lapis baja antiranjau K-4386 Typhoon.

Ranpur jenis MRAP ini dikembangkan oleh Remdizel JSC berbasis Kamaz Typhoon 4×4. Lambungnya berbentuk huruf V guna melemahkan energi ledakan ranjau atau IED.

Kendaraan dibekali mesin diesel berkapasitas 350 ps. Mampu melaju hingga kecepatan 100 km/jam dan jangkauan operasi sejauh 1.200 km.

K-4386 Typhoon akan digunakan pasukan VDV menjalankan misi tempur, membawa awak dan logistik juga sebagai wahana untuk pemberi dukungan medis.

Ranpur dapat digeser via udara dan dijatuhkan (diterjunkan) pada ketinggian hingga 4.500 m di atas permukaan laut menggunakan pesawat angkut berat Ilyushin Il-76.

RIA Novosti melaporkan, batch pertama K-4386 Typhoon akan dikirim ke pasukan VDV dalam waktu dekat dan bagian kedua akan dikirimkan tahun 2022.

RBS

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *