November 2020, China akan perlihatkan pembom siluman baru

H-20Global Times

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – November tahun ini kemungkinan besar China akan memperlihatkan untuk pertama kalinya kepada publik pembom siluman terbaru H-20. Pesawat akan diperlihatkan dalam penyelenggaraan Airshow China 2020 di Zhuhai.

Dijadwalkan, Airshow China atau China International Aviation & Aerospace Exhibition 2020 akan dilaksanakan pada 10-15 November.

Sumber militer China yang tidak disebutkan namanya seperti Airspace Review pelajari dari pemberitaan Sputnik (4/5) mengatakan, H-20 akan selesai pembuatannya tahun ini untuk diperlihatkan kepada publik.

Informasi sementara beredar, pembom H-20 memiliki bobot terbang maksimum 200 ton dan mampu membawa muatan 45 ton. Pesawat mampu terbang sejauh 8.050 km.

Xian Hong-20 atau dengan kode Xian H-X merupakan pembom siluman berkecepatan subsonik dengan bentuk menyerupai pembom B-2 Spirit dari Amerika Serikat.

Disebut-sebut H-20 akan masuk dinas militer China pada 2025.

Roni Sontani

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *