Para Penerbang Il-38 Armada Pasifik Rusia Latihan Perburuan Kapal Selam

Il-38Marina Lystseva
ROE

ANGKASAREVIEW.COM – Para penerbang pesawat patroli maritim Ilyushin Il-38/Il-38N Armada Pasifik Rusia melaksanakan latihan perburuan kapal selam di wilayah Utara Jauh.

Latihan dilaksanakan para penerbang Il-38 mulai dari Kamchatka, Timur Jauh. Mereka berlatih melaksanakan tahapan awal lepas landas dan mendarat dan dilanjutkan dengan terbang dalam cuaca berbeda.

Boeing_contoh2

Setelah itu, para penerbang melaksanakan penerbangan perburuan kapal selam dengan cara mencari dan menandai ‘ikan-ikan besi’ bawah air tersebut hingga ke zona arktik.

Tautan: Rusia Perlihatkan Torpedo Udara Antikapal Selam Terbaru

Dalam mencari dan menemukan kapal selam, para penerbang Il-38/Il-38N menggunakan peralatan radar di pesawat dan perangkat sonar.

Il-38SDSergey Krivchikov
Bagian Penerangan Armada Pasifik Rusia menyatakan, sedikitnya empat pesawat Il-38/Il-38N dilibatkan dalam latihan yang dimulai hari Selasa.

Tautan: Rusia Kerahkan Dua Pembom Strategis Tu-142MZ untuk Melatih Elang-elang Muda

Il-38 Dolphin (NATO: May) merupakan pesawat patroli maritim yang sudah tua namun masih tangguh digunakan. Sejumlah pesawat ini menjalani dimodernisasi dan mendapat kode Il-38N atau kadang disebut juga Il-38SD (Sea Dragon).

Tautan: Samai Armada Laut Hitam, Rusia Akan Lengkapi Armada Pasifik dengan 6 Kapal Selam Varshavyanka

Il-38 diproduksi oleh Uni Soviet pada 1967-1972 dan hanya dua negara yang menggunakan yakni Uni Soviet (Rusia) dan India. Masing-masing negara menggunakan untuk memperkuat angkatan lautnya.

Roni Sontani

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *