Mengenal Kh-29, pesaing AGM-65 Maverick yang menjadi senjata andalan Su-27/30 TNI AU

Kh-29TETNI AU

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Salah satu sistem persenjataan yang menjadi andalan jet tempur multiperan Sukhoi Su-27/30 TNI AU adalah rudal udara ke permukaan (air to surface missile) Kh-29.

Mengenai sejarahnya, Kh-29 semula dikembangkan di era Uni Soviet pada tahun 1975 oleh Biro Desain Molniya.

Namun setahun berikutnya, pengembangan Kh-29 dilanjutkan oleh Biro Desain Vympel karena Molniya beralih ke pengerjaan proyek-proyek ruang angkasa.

Kh-29 lahir sebagai jawaban atas munculnya rudal AGM-65 Maverick dari Amerika Serikat, yang telah beroperasi lebih awal sejak 1972.

Kh-29 yang dijuluki NATO sebagai AS-14 Kedge ini mulai digunakan di jajaran Angkatan Udara Uni Soviet (kini Rusia) mulai tahun 1980.

Untuk spesifikasinya, Kh-29 memiliki panjang 3,9 m dan diameter 38 cm. Dibandingkan dengan AGM-65, Kh-29 lebih panjang 40 cm dan 8 cm lebih besar diameternya.

Bobot keseluruhan Kh-29 mencapai 660-690 kg, atau lebih dua kali bobot Maverick yang hanya 210-304 kg. Hulu ledak Kh-29 mencapai 320 kg, sedangkan AGM-65 di kisaran 136 kg.

Kh-29 yang menjadi senjata andalan Su-24, Su-25, Su-27, Su-30, Su-34, MiG-29, dan MiG-35 ini dapat meluncur hingga kecepatan 2.200 km/jam dengan jangkauan 10 km untuk varian Kh-29L, 12 km versi Kh-29T, dan Kh-29TE sejauh 30 km.

Sistem bimbingan Kh-29L dengan pemandu laser semi-aktif, sementara versi Kh-29T/TE dengan panduan pelacak pasif TV.

Kh-29 dapat diandalkan untuk menghancurkan beragam target seperti depot bahan bakar, gudang senjata, infrastruktur seperti jembatan, bangunan industri maupun bunker beton.

Seperti AGM-65, Kh-29 juga tergolong sebagai rudal ASM yang telah teruji dalam banyak perang alias mendapatkan cap battle proven.

Dimulai dari Perang Iran–Irak, Perang Saudara Libya Kedua, Perang Saudara Suriah hingga Operasi Militer Khusus Rusia ke Ukraina.

Saat ini tercatat 22 negara mengoperasikan Kh-29, termasuk Indonesia dalam hal ini TNI AU yang memiliki varian Kh-29TE.

-RBS-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *