Tentara Ukraina klaim temukan puing-puing Su-35S Rusia

Ukraina klaim temukan puing-puing Su-35S RusiaMilitaryaviation.in.ua

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Tentara Ukraina mengatakan pada Selasa (7/2/2023), bahwa mereka telah menemukan apa yang diyakini sebagai reruntuhan dari jet tempur multiperan Su-35S milik Angkatan Udara Rusia yang ditembak jatuh di Ukraina selatan pertengahan tahun lalu.

Militaryaviation.in.ua merilis sejumlah foto yang menunjukkan puing-puing jet tempur Su-35S Rusia tersebut di wilayah Kherson, Ukraina.

Diklaim, ini merupakan jet Su-35S yang ditembak jatuh oleh pasukan Ukraina pada musim panas 2022, yang saat itu dilaporkan jatuh di dekat Nova Kakhovka.

Saat itu, pasukan pertahanan udara Ukraina mengumumkan bahwa mereka berhasil menembak jatuh sebuah Su-35S Rusia yang mencoba menyerang jet serang darat Su-25 milik AU Ukraina.

Sukhoi Su-35S merupakan jet tempur superioritas udara multiperan bermesin ganda yang ditenagai oleh dua mesin turbofan AL-117.

Jet berjulukan Super Flanker ini dilengkapi dengan TVN (thrust vectoring nozzles) yang memungkinkan pesawat memiliki kemampuan super manuver.

Su-35S sudah mendapatkan cap battle proven. Debut tempurnya saat diterjunkan AU Rusia dalam Perang Saudara Suriah, 2016-2020, dalam mendukung pemerintah resmi yang berkuasa.

Selanjutnya Su-35S juga dilibatkan dalam Perang Rusia-Ukraina sejak Februari 2022 yang masih berlangsung hingga saat ini.

Selain bertugas memburu jet Ukraina, pesawat juga dapat melepaskan rudal antiradiasi dan rudal udara permukaan ke wilayah Ukraina.

-RBS-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *