Rusia kerahkan BMPT Terminator sebagai pemburu tank Barat di Ukraina

BMPT Terminator

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Selain mempersiapkan tank tempur utama (MBT) terbaiknya, Militer Rusia dilaporkan juga akan menurunkan Combat UGV (kendaraan tempur tanpa awak) untuk menghadapi tank sumbangan negara NATO yang akan segera dikirimkan ke Ukraina.

Militer Rusia juga masih memiliki senjata pamungkas lainnya untuk menghadapi pertempuran darat melawan tank Barat tersebut yakni kendaraan tempur pendukung tank (TSFV) BMPT Terminator.

Rusia mengklaim, Terminator memiliki efektivitas yang tinggi dalam operasi militer khusus di Ukraina. Meskipun, belum ada laporan kendaraan ini berhasil membunuh tank lawan.

Keunggulan Terminator terletak pada keamanannya yang tinggi serta sistem senjata multisaluran yang memungkinkan operator menembak empat hingga lima target secara bersamaan.

Terminator memiliki kecepatan panduan senjata yang lebih tinggi. Oleh karena itu, kru memiliki waktu untuk merespons ancaman, termasuk tembakan dari sudut yang tidak terduga dan bahkan dari atas.

Terminator dirancang berdasarkan pengalaman tempur yang diperoleh selama Perang Soviet-Afghanistan dan Perang Chechnya Pertama yang diproduksi oleh Uralvagonzavod menggunakan platform tank T-72.

Untuk bertempur dan memburu tank dan ranpur lawan lainnya, Terminator dipersenjatai dengan persenjatan maut berupa kanon otomatis ganda 2A42 kaliber 30 mm dan empat peluncur rudal anti tank Ataka 9M120.

Selain kendaraan darat, untuk menghadapi pertempuran lawan tank, militer Rusia juga memiliki pemukul dari udara seperti jet serang Su-25, heli serang Ka-52 dan Mi-28NM, serta drone kamikaze Zala Lancet yang telah proven.

-RBS/Poetra-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *