F-35 Israel dan F-35 Italia latihan bersama dengan sandi Perisai Petir

F-35I Adir milik Angkatan Udara IsraelIDF
ROE

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Angkatan Udara Israel (IAF) dan Angkatan Udara Italia (AM) memulai latihan bersama dengan mengerahkan jet tempur F-35 Lightning II milik masing-masing negara.

Latihan bersandi “Lightning Shield” (Perisai Petir) ini dilaksanakan selama satu minggu.

Airbus_contoh2

Dalam latihan ini IAF mengerahkan armada F-35I Adir dari Skadron ke-116 “Singa dari Selatan” serta Skadron ke-140 “Elang Emas”. Kedua skadron bermarkas di Pangkalan Angkatan Udara Nevatim.

Angkatan Pertahanan Israel (IDF) menyatakan, latihan bersama Persiai Petir menandai tonggak penting dalam membangun kerja sama antara militer, sekaligus untuk memperkuat hubungan unik antara negara-negara.

Ditambahkan, latihan ini akan berkontribusi untuk meningkatkan kompetensi operasional militer.

Turut dilibatkan dalam latihan ini adalah Skadron Nachson ke-122 yang mengoperasikan pesawat Gulfstream G-500.

Sebelum ini pada masa awal pandemi virus corona, F-35I milik IAF ikut serta dalam latihan “Enduring Lightening” dengan Skadron Tempur ke-34 USAF yang juga mengoperasikan F-35.

Berikutnya pada bulan Juni 2021, enam jet tempur siluman F-35I dikerahkan ke Italia sebagai bagian dari latihan multinasional “Falcon Strike”.

Sebulan kemudian, F-35I berpartisipasi dalam latihan internasional “Tri-Lightning 2” bersama dengan F-35 milik Angkatan Laut AS dan F-35 milik Angkatan Udara Kerajaan Inggris.

Dalam latihan tersebut, pilot-pilot F-35I mengunjungi kapal induk Inggris HMS Queen Elizabeth untuk mempelajari cara mengoperasikan F-35 di kapal induk.

-Jaden-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *