Filipina akhirnya terima dua heli serang T129B ATAK pertama dari Turki”

T-129B ATAKTA

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Setelah tertunda beberapa kali, akhirnya dua helikopter serang T129B ATAK pertama yang dipesan dari Turki telah tiba di Filipina pada 9 Maret 2022.

Kedua helikopter tersebut diangkut menggunakan pesawat A400M milik Angkatan Udara Turki (TAF) dan mendarat di Pangkalan Udara Clark, utara Manila.

Menurut Angkatan Udara Filipina (PAF) pengiriman juga termasuk Integrated Logistics Support (ILS) yang termasuk sebagai bagian dari kontrak senilai PHP13,7 miliar atau setara 275 juta dolar.

Kontraknya sendiri ditandatangani antara Turkish Aerospace Industries (TAI) sebagai produsen dan Departemen Pertahanan Nasional Filipina (DND), total untuk enam helikopter serang T129B.

Helikopter akan menjalani inspeksi penerimaan terlebih dahulu oleh personel PAF sebelum dioperasikan Strike Wing ke-15 PAF.

Diketahui, T129B ATAK dipilih selama kompetisi untuk persyaratan helikopter serang khusus oleh PAF, bersaing dengan Bell AH-1Z Viper dan Boeing AH-64E Apache Guardian.

Sebelumnya, pengiriman T129B ini awalnya diharapkan terjadi pada tahun 2021, tetapi terseret dalam masalah lisensi ekspor antara Amerika Serikat dan pemerintah Turki, karena mesin T129 dibuat oleh perusahaan AS-Inggris LHTEC.

Selanjutnya, PAF tengah menunggu kedatangan empat helikopter lagi yang dijadwalkan akan diserahkan pada 2023 hingga 2024.

-RBS-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *