Seberapa banyak kerugian alutsista militer Ukraina melawan Rusia?

Pesawat Ukraina jatuh ditembak pasukan Rusia di selatan KyivAFP

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Pada 5 Maret 2022, dilaporkan empat jet tempur Su-27 Ukraina (UAF) ditembak jatuh dalam pertempuran udara dengan jet Rusia di dekat Zhytomyr, sementara satu Su-25 ditembak jatuh oleh sistem pertahanan udara Rusia di daerah Nizhyn.

Lalu berapa banyak kerugian total alutsista militer Ukraina sejak invasi Rusia pada 24 Februari 2022?

Juru bicara Kementerian Pertahanan Rusia (MoD) Mayor Jenderal Igor Konashenkov mengatakan dalam sebuah pengarahan di Moskow (5/3) bahwa pasukan pertahanan udara Rusia juga berhasil menghancurkan helikopter Mi-8 dan drone TB2  milik UAF.

Setelah pertempuran udara hari ini, “Hancur: 69 pesawat di darat dan 21 pesawat di udara, 748 tank dan kendaraan tempur lapis baja lainnya, 76 sistem peluncuran roket ganda, 274 artileri lapangan dan senjata mortir, 532 unit kendaraan militer khusus, serta sebagai 59 kendaraan udara tak berawak,” tambah Konashenkov.

Selain itu, disebutkan juga militer Rusia berhasil menghancurkan lima radar dan dua sistem pertahanan udara Buk M-1 Ukraina.

Sebagian besar alutsista militer Ukraina tersebut dihancurkan selama hari-hari pertama invasi yang dilakukan Rusia.

“Secara total, 1.612 objek terkena selama operasi, termasuk 62 pos komando dan pusat komunikasi militer Ukraina, 39 sistem rudal pertahanan udara S-300, Buk M-1 dan Osa, 52 stasiun radar,” tambah Konashenkov di hadapan wartawan.

Sementara itu, Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan bahwa Moskow telah mengirimkan lebih dari 30 ton bantuan kemanusiaan ke wilayah Kharkiv Ukraina, seperti diberitakan oleh Eurasian Times.

Bantuan tersebut termasuk sereal, daging kaleng dan ikan, produk roti, permen dan air minum yang disebarkan dari Belgorod ke wilayah pemukiman perbatatasan Ukraina yang terletak di dekat perbatasan Rusia-Ukraina di wilayah Kharkiv, yang dibagikan langsung oleh personel militer Rusia.

-RBS-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *