Turnamen menembak Pasukan Khusus Rusia di Slobodka dekat Tula

Pasukan Khusus Rusia
ROE

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Turnamen menembak Pasukan Khusus Rusia (Spetsnaz) telah dilaksanakan di Slobodka dekat Kota Tula (193 km selatan Moskow) pada 17 September lalu.

Kompetisi ini menghadirkan para personel Pasukan Khusus Rusia dari berbagai satuan seperti dari Garda Nasional Rusia, FSB (dulu KGB), dan Kementerian Pertahanan.

Rusia menggelar turnamen tahunan dengan sandi “Armory Capital” ini untuk mengenang para prajurit pasukan khusus yang gugur dalam dinas.

Hal itu dikatakan Gubernur Wilayah Tula Alexei Dyumin saat meresmikan dimulainya turnamen.

“Turnamen ini untuk mengenang prajurit dan personel unit tujuan khusus yang gugur dalam pelaksanaan misi dinas dan tempur. Hal ini  telah menjadi tradisi di wilayah Tula,” ujar Dyumin seperti dikutip media Rusia.

Ditambahkan bahwa orang-orang yang meninggal tersebut telah membayar hutang pelayanan mereka sampai akhir bahkan sampai mengorbankan diri mereka sendiri.

“Tugas suci kami dengan Anda adalah untuk menjaga kenangan mereka dan menjadi dekat dengan keluarga mereka,” tegasnya.

Berkaitan dengan situasi dunia yang masih bergejolak, lanjut Dyumin, peran dan signifikansi pasukan khusus lebih besar dari sebelumnya.

Pasukan khusus berada di garis depan dan banyak tergantung pada mereka.

“Tindakan Anda harus selalu dua langkah di depan musuh. Saya berharap Anda menunjukkan keterampilan dalam tes individu dan koherensi kelompok,” pesan Dyumin kepada para peserta.

Turnamen ini meliputi tes dan praktik menembak musuh di kondisi menyerupai pertempuran.

Peserta harus menetralisir boneka teroris, membebaskan sandera, dan menunjukkan semua keahlian mereka dalam menembak.

Secara total, ada 18 kali lomba yang dilaksanakan pada siang hari dan 9 kali pada malam hari.

Setiap pasukan khusus harus menyelesaikan tantangannya dengan berbagai jenis senjata yang tersedia.

Sebanyak 27 tim terdiri dari 162 personel Pasukan Khusus Rusia mengikuti lomba ini.

RNS

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *