US Army tambah 9 MH-47G Block II Chinook senilai 265 juta dolar AS

MH-47GBoeing

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Angkatan Darat Amerika Serikat (AD AS/US Army) telah menandatangani kontrak pembelian tambahan sembilan unit helikopter angkut MH-47G Block II Chinook untuk Komando Penerbangan Operasi Khusus Angkatan Darat Amerika Serikat (USASOAC).

Boeing pada 31 Juli 2020 mengumumkan, nilai kontrak pembelian ini mencapai 265 juta dolar AS. Pembuatan helikopter akan dilaksanakan di pabrik Boeing di Pennsylvania.

Di pabrik tersebut Boeing memiliki 4.600 karyawan. Selain memproduksi MH-47, di tempat ini juga Boeing memproduksi H-47 Chinook, V-22 Osprey, MH-139A Grey Wolf, dan sejumlah pekerjaan layanan teknik.

Dengan adanya tambahan pesanan sembilan MH-47G, Boeing telah mengantongi kontrak pembuatan untuk 24 heli ini bagi US Army. Rencananya, US Army akan mengakuisisi sekira 69 unit varian helikopter ini.

Helikopter MH-47G Block II Chinook, kata Boeing, memiliki fitur struktur yang telah diperbaiki dan pengurangan dalam hal bobot, sehingga meningkatkan performa, efisiensi, dan juga komunalitas di antara seluruh armada. Pendek kata, heli Chinook varian terbaru ini akan memberikan kapabilitas lebih yang signifikan untuk melaksanakan misi-misi yang ekstrem.

Salah satu kelebihan lain dari MG-47G Block II adalah penggunaan advanced composite rotor blades (ACRB) yang dapat meningkatkan gaya angkat seberat 1.500 pon (680 kg).

Roni Sontani

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *