FNSS perkenalkan robot tempur Shadow Rider di IDEF 2021

Shadow RiderFNSS
ROE

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Perusahaan pengembang kendaraan perang asal Turki, FNSS memperkenalkan Shadow Rider UGV (Unmanned Ground Vehicle) dalam pamerkan IDEF 2021 di Istanbul yang baru saja berakhir.

Prototipe Shadow Rider dikembangkan menggunakan platform ranpur M113 yang terkenal handal dan telah teruji dalam pertempuran.

Robot tempur ini dilengkapi dengan kit otonom yang dikembangkan sendiri oleh FNSS, dirancang dalam arsitektur terbuka untuk memungkinkan adaptasi cepat dari peningkatan teknologi.

Shadow Rider memiliki desain modular untuk mendukung tentara dalam berbagai profil misi.

Kit misi yang berbeda juga dapat dengan mudah diintegrasikan ke platform.

Kendaraan tanpa awak ini dapat digunakan menjalankan misi pengintaian, pengawasan, umpan taktis estafet komunikasi, dan dukungan logistik dengan muatan 4.500 kg.

Sebagai penggerak, Shadow Rider dilengkapi dengan mesin diesel. Memiliki jangkauan  operasi lebih dari 450 km, kecepatan maksimumnya hingga 50 km/jam.

Mampu beroperasi pada kondisi lingkungan dan geografi yang menantang. Dapat mendaki 60 persen gradien dan 39 persen side slope. Melintasi rintangan vertikal 60 cm dan melintasi parit selebar 160 cm.

Sebagai robot tempur, FNSS membekali Shadow Rider dengan turret yang dikendalikan dari jarak jauh (RCWS) bersenjatakan kanon kaliber 25 mm.

RBS

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *