Rusia tingkatkan 13 kali lipat produksi senapan runduk Dragunov 7,62 mm yang telah ditingkatkan

Dragunov SVD sniper rifleIstimewa

AIRSPACE REVIEW – Rusia melalui Grup Kalashnikov di tahun 2015 telah meningkatkan 13 kali lipat produksi senapan runduk Dragunov 7,62 mm yang telah ditingkatkan dengan popor lipat.

Senapan ini sangat dibutuhkan di zona operasi militer khusus di Ukraina, perusahaan melaporkan pada Selasa.

“Grup Kalashnikov telah meningkatkan produksi senapan runduk Dragunov 7,62 mm dengan popor lipat (senapan SVDS) atas permintaan pelanggan pertahanan sebanyak 13 kali lipat dibandingkan tahun 2024. Khususnya, senapan SVDS mengalami peningkatan permintaan di zona operasi militer khusus,” bunyi pernyataan Kalashnikov Group dalam rilisnya.

SVDS adalah versi modern dari senapan runduk Dragunov untuk Pasukan Lintas Udara, infanteri marinir, dan unit operasi khusus.

Senapan runduk ini dirancang andal untuk menyerang personel musuh dan target tak bersenjata lainnya pada jarak hingga 1.000 m.

Keunggulan senapan runduk Dragunov 7,62 mm dengan popor lipat telah dibuktikan oleh keberhasilan operasionalnya selama tiga dekade.

Aksi semi-otomatis, desain yang ringkas, bobot yang ringan, serta presisi dan akurasi tembakan yang tinggi merupakan keunggulan SVDS yang tak terbantahkan.

“Senapan ini secara efektif membantu pasukan kita mencapai tujuan tempur di wilayah operasi militer khusus,” ujar Alan Lushnikov, Direktur Jenderal Kalashnikov Group sekaligus anggota dewan Persatuan Perusahaan Mesin Rusia. (RNS)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *