Ukraina: Magura V5 USV berhasil menembak jatuh helikopter Mi-8 Rusia menggunakan rudal R-73 SeaDragon

Magura V5 menembak jatuh heli Mi-8 RusiaIstimewa

AIRSPACE REVIEW – Militer Ukraina mengumumkan berhasil menembak jatuh sebuah helikopter Mi-8 milik Angkatan Bersenjata Rusia menggunakan drone boat Magura V5 yang dilengkapi rudal permukaan ke udara R-73 SeaDragon.

Helikopter Rusia tersebut berhasil ditembak jatuh Ukraina di dekat Krimea baru-baru ini.

Menariknya, disebutkan bahwa rudal yang digunakan adalah R-73 (NATO: AA-11 Archer), walaupun telah diberi nama baru SeaDragon. Seperti diketahui, sejatinya ini adalah rudal udara ke udara yang biasa melengkapi jet tempur MiG-29 dan Su-27.

Sumber Ukraina merilis video yang memperlihatkan Magura V5 menembak dua helikopter Rusia. Satu heli berhasil dijatuhkan, sementara heli lainnya mengalami kerusakan namun masih bisa kembali ke pangkalannya.

Magura V5 adalah salah satu dari kendaraan permukaan tak berawak (USV) Angkatan Laut Ukraina yang berbasis di Laut Hitam.

USV dirancang sebagai platform untuk menghancurkan target permukaan, namun kini telah membuktikan keampuhannya dalam menetralisir target udara.

Adaptasi berbagai sistem buatan Rusia/Soviet ke platform lain merupakan hal yang lumrah terjadi saat ini karena tuntutan perang.

Terkait rudal R-73, baru-baru ini juga rudal ini telah diadaptasi untuk digunakan oleh sistem pertahanan udara 9K33 Osa melalui program “Hornet”. Hal ini dilakukan untuk mengatasi kebutuhan rudal sistem tersebut yang semakin menyusut.

Ukraina mengadaptasi rudal 73 ke platform lain karena semasa Uni Soviet negara tetangga Rusia tersebut banyak memproduksi komponen rudal R-73, termasuk komponen pencari inframerahnya.

Mengenai bagaimana integrasi sistem peluncur rudal R-73 SeaDragon pada Magura V5, pihak Ukraina belum menyampaikan rincian lebih lanjut. (RNS)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *