Menhan AS sudah mendarat malam ini di Halim, besok bertemu dengan Prabowo

MENTERI PERTAHANAN AS LLOYD J AUSTIN III BERTEMU DENGAN MENHAN RI PRABOWO SUBIANTO DI JAKARTA - AIRSPACE REVIEW _

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Menteri Pertahanan (Menhan) Amerika Serikat Lloyd J. Austin III malam ini, Minggu (20/11), telah mendarat di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta dengan pesawat kenegaraan AS.

Rencananya, besok pada hari Senin, Austin akan bertemu dengan koleganya Menteri Pertahanan Republik Indonesia Prabowo Subianto.

Hal ini telah dipastikan melalui cuitan Menhan Austin III di akun Twitternya.

“Mendarat di Indonesia tempat saya akan bertemu dengan Menteri Pertahanan Prabowo dan  pemimpin senior lainnya untuk membahas berbagai inisiatif keamanan & memajukan visi bersama kami tentang #FreeandOpenIndoPasifik,” tulisnya.

Menhan AS tiba di Indonesia setelah melakukan penerbangan selama 20 jam dari Kanada.

Pertemuan Austin III dengan Prabowo dilaksanakan kurang dari seminggu setelah pertemuan antara Presiden AS Joe Biden dengan Presiden RI Joko Widodo di KTT G20 di Bali pada hari Rabu dan Kamis lalu.

Pertemuan ini juga menjadi menarik karena Menhan Prabowo dua hari lalu bertemua dengan Menhan China Jenderal Wei Fenghe di Xi’an, China.

-Poetra-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *