Kanada akan kirim 39 kendaraan lapis baja ASCV ke Ukraina

ASCVGDLS

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Kanada akan mengirimkan 39 kendaraan pendukung tempur lapis baja (ACSV) ke Ukraina untuk membantu pertahanannya melawan invasi Rusia.

Menteri Pertahanan Kanada Anita Anand mengatakan hal ini saat berkunjung ke General Dynamics Land Systems (GDLS) Kanada, produsen kendaraan tersebut.

ACSV yang akan dikirim ke Ukraina adalah jenis kendaraan baru yang sudah dikirim ke Angkatan Bersenjata Kanada.

Kendaraan ini merupakan tambahan dari 360 unit yang sudah dipesan untuk pasukan Kanada.

Pengiriman ke Ukraina dijadwalkan akan segera dilaksanakan pada musim panas tahun ini.

Kanada membeli generasi baru ACSV untuk menggantikan armada M113 dan kendaraan Bison LAV II.

ASCV dibangun dari basis LAV 6.0. Kendaraan dirancang untuk memenuhi berbagai peran dukungan tempur seperti pasukan/kendaraan kargo (TCV), ambulans, pos komando, dan perbaikan serta pemulihan bergerak.

-Poetra-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *