AS belum berani buka Kedubesnya di Kyiv

Kedubes AS di Kyiv UkrainaREUTERS

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Amerika Serikat belum mau membuka kembali kedutaan besarnya di Kyiv, walaupun sekutunya telah atau berencana membuka kembali kedutaan mereka di ibu kota Ukraina.

Sejumlah negara Barat berniat membuka kembali kedutaan mereka di Kyiv usai pasukan Rusia mundur dari daerah-daerah sekitar ibu kota Ukraina tersebut.

Pada 22 April, Spanyol telah membuka kedutaannya. Sementara Inggris mengumumkan akan membuka kembali kedutaan di Kyiv pada pekan depan.

Dilaporkan, pemerintahan Joe Biden masih mengkhawatirkan potensi serangan jarak jauh Rusia ke Kyiv, seperti dikutip dari CNN (23/4).

Seorang pejabat Kementerian Luar Negeri AS yang tidak diungkapkan namanya menyebut, pihaknya masih khawatir serangan jarak jauh Rusia yang berpotensi mengenai fasilitas atau personel kedutaan.

Diketahui, menjelang invasi Rusia ke Ukraina pada 24 Februari, kedutaan Amerika Serikat telah dipindahkan dari Kyiv ke Lviv.

-RBS-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *