KSAU tinjau fasilitas produksi PTDI dan proyek N219

KSAU tinjau PTDIPTDI

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo selaku Komisaris Utama PT Dirgantara Indonesia (PTDI) melakukan peninjauan terhadap fasilitas produksi PTDI di Bandung pada Senin, 26 Juli 2021.

Dalam kunjungan tersebut KSAU didampingi oleh Wakil Komisaris Utama PTDI Marsekal Muda (Purn) Bonar Halomoan Hutagaol dan anggota Dewan Komisaris lainnya.

Direktur Utama PTDI Eflien Goentoro beserta jajaran Direksi dan Manajemen PTDI menyambut dan mendampingi kunjungan KSAU.

KSAU meninjau secara langsung fasilitas produksi PTDI, program pengembangan pesawat N219, proyek yang sedang berjalan seperti pesawat terbang NC212i untuk TNI AU dan untuk MOAC Thailand, serta CN235 untuk TNI AL.

Kasau di PTDIPTDI

Fadjar Prasetyo mengatakan, penunjukan dirinya selaku Komisaris Utama PTDI merupakan suatu kebanggaan untuk dirinya dan juga untuk Angkatan Udara menjadi bagian dari PTDI.

Ia berharap, dirinya bisa memberikan andil kontribusi kepada PTDI.

“Saya optimis bisa memajukan PTDI seperti kejayaan di masa lampau, apalagi dengan sudah adanya proyek N219 ini, semoga menjadi semacam kelahiran kembali PTDI. Mari kita sama-sama kerja keras, ikhlas, demi suksesnya proyek ini dan PTDI secara keseluruhan,” ujar Fadjar di Hanggar N219 seperti dikutip dari rilis PTDI.

KSAU juga meyakini, dengan banyaknya perencanaan pengadaan besar, ditambah dari Kementerian Pertahanan dengan adanya inisiasi dari Menhan, peluang PTDI untuk terlibat sangat besar.

“Memang di tengah pandemi ini negara harus mengalihkan sebagian besar anggarannya, tapi Presiden akan tetap memberikan perhatian kepada pertahanan, dari pengadaan tersebut paling tidak PTDI dapat tetap dilibatkan,” lanjut Fadjar.

KSAU di Kokpit N219Dispenau

KSAU di kokpit N219.

Usai mengunjungi PTDI, KSAU dan rombongan dari Mabesau menghadiri kegiatan Serbuan Vaksinasi di Lanud Husein Sastranegara, kunjungan ke Pabrik Zat Asam 731 Depohar 70 Koharmatau dan kegiatan pemberian bantuan paket sembako di Bandung dalam rangka rangka peringatan ke-74 Hari Bhakti TNI AU.

Bersama dengan perusahaan BUMN lainnya di Kota Bandung, PTDI memberikan 2.000 paket sembako yang diserahkan secara simbolis oleh Sekretaris Perusahaan PTDI Irlan Budiman kepada Kasi Binpotdirga Kapten Tek Budio mewakili Komandan Lanud Husein Sastranegara.

Sementara TNI AU memberikan bantuan 4.000 paket sembako dan melaksanakan vaksinasi dengan target 4.000 orang dalam dua hari.

Sebanyak 80 tenaga kesehatan dikerahkan oleh TNI AU dalam kegiatan tersebut.

RNS

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *