Dua heli T129 pesanan AU Filipina akan diserahkan September 2021

T129_ATAKTAI

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Dua unit pertama helikopter serang T129 buatan Industri Dirgantara Turki (TAl) untuk Angkatan Udara Filipina (PAF) akan dikirimkan pada September 2021 ini.

Hal ini disampaikan juru bicara DND Arsenio Andolong kepada media lokal Filipina.

Seperti diketahui, pengadaan heli serang tersebut pertama kali diumumkan pada 7 Desember 2018. Filipina memesan enam unit T129 dengan senilai 269,4 juta dolar AS.

Dikutip dari Air Recognition, empat unit T129 sisanya akan dikirimkan secara bertahap. Dua pada Februari 2022 dan dua lainnya pada Februari 2023.

Dengan penyerahan ini, menjadikan negeri yang dijuluki “Pearl of the Orient Seas” menjadi pengguna ekspor pertama T129.

Negara lainnya yang telah melakukan kontrak pembelian T129 adalah Pakistan.

Mengenai karakteristiknya, T129 diawaki dua kru. Heli ini berdimensi panjang 13,45 m, tinggi 3,4 m, dan diameter rotor utama 11,9 m.

T129 memiliki berat lepas landas maksimum 5.000 kg. Ditenagai sepasang mesin turboshaft LHTEC CTS800-4A masing-masing berdaya 1.014 kW.

T129Istimewa

Untuk kinerjanya, T129 berkecepatan maksimum 278 km/jam dan terbang hingga ketinggian 6.000 m.

Jangkaun operasinya mencapai 561 km atau terbang feri 1.000 km.

Rangga Baswara Sawiyya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *