Inggris dan Jepang akan gabungkan proyek Tempest dan FX

Tempest dan FXBAE Systems, MHI
ROE

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Dua proyek jet tempur siluman yang sedang dilaksanakan oleh Inggris dan Jepang, yaitu Tempest dan FX, rencananya akan digabung menjadi satu.

Kesepakatan untuk menggabungkan program jet tempur generasi berikutnya tersebut akan difinalisasi paling lambat akhir tahun ini, tulis Reuters (14/7).

Bila proses merger kedua proyek berhasil dilaksanakan, ini akan menjadi pertama kalinya Jepang mencari mitra non-AS untuk program militer dan kolaborasi besar pertama antara Tokyo dan London.

“Ini akan menjadi kemitraan yang setara antara Jepang dan Inggris,” ujar salah satu sumber yang mengetahui rencana tersebut. Proyeknya sendiri ditaksi mencapai puluhan miliar dolar.

Upaya menggabungkan program FX Jepang yang dipimpin oleh Mitsubishi Heavy Industries (MHI), dengan British Tempest yang dikelola oleh BAE Systems PLC, hingga Desember tahun lalu belum pernah dilaporkan sebelumnya.

Sumber meminta ditulis anonim karena mereka tidak berwenang untuk berbicara kepada media.

“Tujuan utamanya adalah untuk membangun jet bersama, yang mungkin memiliki sedikit perbedaan desain untuk setiap negara,” lanjutnya.

Dengan penggabungan proyek ini, diharapkan Inggris dapat menangani ekspor di Eropa, sementara Jepang akan menangani pasar Asia.

-Poetra-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *