AIRSPACE REVIEW – United Aircraft Corporation (UAC), bagian dari perusahaan teknologi negara Rostec, kembali mengirimkan sejumlah jet tempur canggih Sukhoi Su-35S terbaru kepada Angkatan Dirgantara Rusia (VKS).
“United Aircraft Corporation, bagian dari Perusahaan Negara Rostec, telah memproduksi dan mengirimkan pesawat Su-35S terbaru kepada Kementerian Pertahanan Rusia berdasarkan rencana pengadaan pertahanan. Pesawat yang ditujukan untuk Angkatan Dirgantara Rusia telah diterbangkan ke pangkalan udara mereka,” demikian bunyi rilis yang dibagikan oleh Rostec.
Sebelumnya, jet tempur Su-35S telah menjalani uji coba darat dan uji terbang di pabrikannya.
Pesawat ini dirancang untuk meraih superioritas udara dalam segala kondisi cuaca dan jarak jauh dari lapangan terbang.
“United Aircraft Corporation mempertahankan tingkat produksi pesawat yang tinggi untuk Kementerian Pertahanan Rusia, ujar Direktur Jenderal UAC, Vadim Badekha.
“Kami sedang memenuhi tugas paling kompleks, yaitu meningkatkan produksi militer. Tahun ini, kami berencana mengirimkan sejumlah pesawat angkut operasional/taktis dan militer,” ujarnya. (RNS)

