AIRSPACE REVIEW – Angkatan Laut Tentara Pembebasan Rakyat China (PLAN) meresmikan pengoperasian fregat Type 054B pertamanya yang diberi nama Luohe dan nomor lambung 545.
Peresmian dilaksanakan di pelabuhan PLAN di Qingdao, Provinsi Shandong pada 22 Januari 2025.
Luohe adalah fregat multiperan generasi baru dengan bobot sekitar 5.000 ton, panjang 147 m, dan lebar 18 m.
Kapal ini menawarkan keseimbangan antara kelincahan, daya tembak, dan kemampuan bertahan.
Mengadopsi desain siluman, fregat Luohe memiliki karakter siluman. Sistem komando tempurnya terintegrasi memungkinkan koordinasi yang lancar dengan aset angkatan laut lainnya.
Sistem canggih pada kapal ini memberikan kewaspadaan situasional yang lebih baik, kemampuan bertahan hidup, dan fleksibilitas untuk berbagai misi, mulai dari keamanan maritim hingga operasi tempur berintensitas tinggi.
Fregat ini dilengkapi dengan sistem propulsi gabungan COGAG, yang menghasilkan kecepatan tinggi dan jangkauan operasional yang jauh.
Sistem tersebut juga memungkinkan Luohe untuk beroperasi dengan efisien di berbagai lingkungan maritim serta merespons cepat kebutuhan pertempuran.
Luohe dilengkapi dengan serangkaian persenjataan modern, seperti meriam laut H/PJ-87 100 mm, CIWS H/PJ-11 30 mm, dan rudal antipesawat HQ-10.
Fregat ini juga dilengkapi Sistem Peluncuran Vertikal (VLS) 32 sel yang mampu meluncurkan rudal permukaan ke udara, rudal antikapal, hingga rudal serangan darat untuk berbagai skenario pertempuran.
Pengoperasian fregat Type 054B dilakukan saat China terus memperluas dan memodernisasi angkatan lautnya untuk mengatasi tantangan maritim regional dan global. (RBS)
Type 054B dengan bobot sekitar 5.000 ton, panjang 147 m, dan lebar 18 m yang dilengkapi Sistem Peluncuran Vertikal (VLS) 32 sel akan menjadi lawan yang cukup imbang dengan Frigate Merah Putih yang merupakan basis dari Arrowhead 140 (Type 31)