Malaysia akan menerima rudal antitank Karaok dari Roketsan Turkiye pada 2026

KaraokIstimewa

AIRSPACE REVIEW – Roketsan, produsen sistem pertahanan asal Turkiye, mengumumkan akan mengirimkan batch pertama sistem rudal antitank portabel Karaok ke Angkatan Bersenjata Malaysia (ATM) pada awal tahun 2026.

Hal itu dimumukan Roketsan di pameran pertahanan internasional DSA 2024 di Kuala Lumpur, Malaysia oleh Chumur Murat Boz, Manajer Regional Roketsan untuk Asia Tengah dan Timur Jauh.

Boz menyampaikan bahwa Malaysia akan menjadi pengguna asing pertama rudal Karaok tersebut.

ATM akan mengganti sistem Metis-M buatan Rusia yang telah beroperasi selama dua dekade dengan Karaok berteknologi tinggi.

Karaok memiliki kemampuan “tembak dan lupakan” dan dapat menyerang tank tempur utama (MBT) dan kendaraan lapis baja lainnya hingga jarak 2,5 km, menggunakan mode serangan langsung atau serangan dari atas.

Kemampuan ini menempatkan Karaok setara dengan sistem canggih lainnya seperti FGM-148 Javelin buatan Amerika Serikat.

Untuk spesifikasinya, Karaok memiliki diameter rudal 125 mm, berat totalnya kurang dari 16 kg, termasuk rudal dan tabung peluncur.

Dilansir oleh Army Recognition, sebagai persiapan untuk integrasi teknologi baru ini Roketsan akan memberikan pelatihan komprehensif kepada personel ATM, termasuk simulator dan latihan nyata.

Roketsan tidak menyebut jumlah Karaok yang dibeli dan nilai kontraknya, namun laporan sebelumnya menunjukkan bahwa kesepakatan tersebut mencakup 18 peluncur dan lebih dari 100 pucak rudalnya. -RBS-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *