Safran menyediakan mesin M88 untuk 36 jet tempur Rafale Qatar

Rafale Qatar_ DassaultDassault

AIRSPACE REVIEW – Perusahaan pembuat mesin pesawat asal Prancis, Safran, menyediakan mesin M88 untuk 36 unit jet tempur Rafale Qatar. Safran juga akan menyediakan berbagai layanan kepada Angkatan Udara Emiri Qatar (QEAF), mulai dari suku cadang, perbaikan dan overhaul hingga dukungan teknis terperinci di lokasi, sehingga mengoptimalkan operasi pemeliharaan dengan pelanggan.

Mesin M88 yang digunakan armada Rafale menggabungkan teknologi canggih seperti cakram kompresor berbilah integral (blisks), ruang bakar berpolusi rendah dengan emisi bebas asap, bilah turbin bertekanan tinggi kristal tunggal, pelapis keramik, dan material komposit, menurut penjelasan perusahaan.

Pada Mei 2015, Qatar menjadi pelanggan ekspor kedua Rafale buatan Dassault Aviation, Prancis yang ditenagai mesin M88 Safran. Negara Teluk itu menandatangani kontrak dengan Dassault Aviation untuk mengakuisisi 24 pesawat tempur Rafale.

Kontrak senilai 7 miliar USD tersebut mencakup opsi untuk 12 pesawat tempur tambahan. Qatar merealisasikan opsi tersebut pada Desember 2017. Dassault memulai pengiriman Rafale pertama ke QEAF pada Februari 2019.

Rafale didukung oleh dua mesin M88-2 dari Safran, masing-masing memberikan kekuatan dorong sebesar 75 kN.

Mesin M88 adalah mesin turbofan bypass poros ganda yang cocok digunakan untuk misi penetrasi ketinggian rendah dan intersepsi ketinggian. Mesin ini pertama kali digunakan pada 1996.

Rafale versi angkatan udara dapat membawa muatan lebih dari 9 ton dengan 14 cantelan. Sementara versi angkatan laut memiliki 13 cantelan.

Beragam senjata termasuk rudal udara ke udara Meteor, MICA, Magic, Sidewinder, ASRAAM, dan AMRAAM. Kemudian rudal udara ke darat seperti Apache, AS30L, ALARM, HARM, Maverick, PGM100, serta rudal antikapal Exocet/AM39, Penguin 3, dan Harpoon. (RNS)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *