Pastikan kesiapan tempurnya, Kementerian Pertahanan Taiwan membeli suku cadang mesin Mirage 2000-5 dari Safran senilai 328 juta USD

Mirage 2000-5 TaiwanPeter R Foster IDMA/Shutterstock

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Kementerian Pertahanan Nasional Taiwan membelanjakan 328 juta USD untuk membeli suku cadang mesin pesawat tempur Mirage 2000-5 yang telah dua dekade dioperasikan oleh Angkatan Udara Taiwan (ROCAF).

Hal ini guna memastikan pesawat tempur buatan Dassault Aviation, Prancis tersebut dalam kondisi siap tempur guna menghadapi potensi ancaman dari China.

Focus Taiwan memberitakan, kontrak pembelian suku cadang mesin ini akan dilaksanakan mulai tahun ini hingga Desember 2028.

Perjanjian terbaru ini menandai kontrak ketiga yang ditandatangani Kementerian Pertahanan Nasional Taiwan dengan perusahaan asing dalam sebulan terakhir untuk memastikan kesiapan jet tempur Mirage 2000-5.

Sebelumnya, kementerian mengumumkan bahwa mereka telah mencapai kesepakatan dengan sebuah perusahaan Perancis untuk membeli suku cadang dan komponen rudal udara ke udara MBDA MICA dan R.550 Magic.

Taiwan membeli 60 pesawat tempur Mirage 2000-5 dari Prancis pada tahun 1990an. Pesawat mulai dioperasikan pada tahun 1997.

-Poetra-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *