‘Iring-iringan gajah’ pesawat Angkatan Udara Qatar Emiri

QEAFYouTube

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Melalui sebuah unggahan video pada 12 Desember 2020, Angkatan Udara Qatar Emiri (QEAF) memperlihatkan ‘iring-iringan gajah’ pesawat miliknya. Tidak disebutkan, di pangkalan mana hal itu dilaksanakan.

‘Elephant Walk’ merupakan istilah yang digunakan untuk menyebut iring-iringan pesawat di landasan dalam jarak yang dekat.

Hal ini dilakukan sebagai sebuah demonstrasi unjuk kekuatan di darat yang memperlihatkan seberapa banyak sebuah angkatan udara dapat mengerahkan pesawatnya dalam satu waktu.

Baca Juga: Qatar ingin membeli F-35, Amerika Serikat di simpang jalan?

Iring-iringan pesawat tersebut melibatkan pesawat angkut C-17 Globemaster III, C-130 C-130J Super Hercules, helikopter AH-64E Apache Guardian, dan AW139.

Sedangkan untuk kelompok jet tempur, diperlihatkan ‘elphant walk’ dari jet tempur buatan Perancis, Rafale dan Mirage 2000.

Sepertinya juga, unjuk kekuatan QEAF ini diperlihatkan sambil menunggu armada jet tempur terbaru yang akan datang, yaitu 24 Eurofighter Typhoon dan 36 Boeing F-15QA. Selain itu, QEAF juga sedang menunggu tambahan 12 Rafale lagi.

Tentang QEAF dan Al Udeid Air Base

Didirikan pada 1974, QEAF menjadi salah satu Angkatan Udara terkuat di kawasan Timur Tengah. Qatar bersahabat baik dengan Amerika Serikat dan sudah sejak lama menyediakan Pangkalan Udara Al Udeid untuk digunakan oleh jet-jet tempur AS di kawasan Teluk selain digunakan oleh QEAF sendiri.

Al Udeid Air Base merupakan pangkalan militer yang teletak di barat daya Doha. Ini adalah pangkalan udara terbesar bagi penempatan pasukan dan pesawat-pesawat militer AS mulai 2002.

Baca Juga: Awas, AS Tempatkan Si Raja Udara F-22 Raptor di Pangkalan Udara Qatar

Pangkalan Udara Al Udeid menjadi pangkalan bagi markas depan Komando Pusat Amerika Serikat, markas besar Komando Pusat Angkatan Udara Amerika Serikat, Wing Ekspedisi Udara ke-39 USAF, dan juga Grup Udara Ekspedisi RAF No. 83.

Tecatat pada 2017, Al Udeid Air Base menampung sedikitnya 11.000 prajurit pasukan koalisi anti-ISIS pimpinan ASdan lebih dari 100 pesawat operasional.

Roni Sontani

3 Replies to “‘Iring-iringan gajah’ pesawat Angkatan Udara Qatar Emiri”

  1. Negeri dg luas 2 jt km persegi hanya diperkuat 16 Su-27/30, 31 F-16, 24 hawk mk 109/209, 16 super Tucano, 15 T-50 yg msh pake radar Darto.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *