Prototipe terakhir pesawat Comac C919 mengudara perdana

Comac 6th C919 prototypeSHINE

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Prototipe terakhir pesawat jet komersial Comac (Commercial Aircraft Corporation of China) C919 telah mengudara perdana pada Jumat, 27 Desember 2019. Pesawat melakukan penerbangan dari Bandara Internasional Pudong Shanghai (IATA: PVG, ICAO: ZSPD) pada pukul 10.15 waktu setempat.

Pesawat mengudara selama 2 jam 5 menit. Prototipe ini merupakan yang prototipe yang keenam atau yang terakhir dibuat Comac untuk C919. Pesawat akan menuntaskan berbagai pengujian bersama lima prototipe lainnya dalam rangka memperoleh sertifikat kelayakan penggunaan dari pihak regulator.

Dijadwalkan, Comac C919 akan dikirimkan kepada maskapai pengguna pertama (launch customer) yaitu China Eastern Airlines pada 2021.

C919 dibuat China untuk mengisi pasar pesawat lorong tunggal di kelas A320neo dan B737 MAX. Prototipe pertama C919 terbang perdana pada Mei 2017 atau kurang lebih satu dekade setelah program ini diluncurkan pada 2008.

COMAC_B-001A_May_2017
Wikipedia

Pembuatan prototipe C919 dimulai sejak 2011. Prototipe pertama diluncurkan dari hanggarnya pada 2015.

Media pemerintah China melaporkan, pesawat prototipe keenam melaksanakan kurang lebih 30 pengujian dalam penerbangan pertamanya. Pesawat ditenagai menggunakan mesin CFM Leap-1C.

Hingga saat ini Comac telah membukukan 305 pesanan pasti untuk C919.

Roni Sontani

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *