Pertama di Dunia, Bandara Moskow Gunakan Kendaraan Derek Pesawat Lapis Baja BREM-1

BREM-1-Tarik-PesawatRussian MoD

ANGKASAREVIEW.COM – Bandara Internasional Domodedovo di Moskow menjadi bandara pertama di Rusia bahkan dunia yang mengoperasikan kendaraan derek lapis baja BREM-1 untuk menarik atau mengevakuasi pesawat.

BREM-1 sejatinya merupakan kendaraan perbaikan dan pemulihan tank tempur utama T-72 di medan perang semasa Uni Soviet maupun Rusia. Kendaraan lapis baja yang menggunakan sasis T-72 ini mulai memasuki layanan militer tahun 1975.

Sekira 350 unit BREM-1 digunakan militer Soviet guna mendukung belasan ribu unit T-72 yang dioperasikan. Untuk diketahui, sebanyak 25.000 T-72 berhasil diproduksi pabrik Uralvagonzavod termasuk yang diekspor ke 40 negara.

Peran utama BREM-1 adalah untuk memulihkan tank maupun kendaraan lapis baja lainnya yang rusak, macet, atau terbalik di medan perang.

BREM-1 akan menarik kendaraan-kendaraan yang membutuhkan pertolongan tersebut ke tempat perlindungan terdekat dan bahkan hingga ke depot perbaikan agar bisa digunakan kembali.

BREM-1 dilengkapi dengan bilah dozer, derek (crane), kerekan (winch), dan peralatan khusus lainnya yang diperlukan. Kendaraan kategori armoured recovery vehicle (ARV) ini dioperasikan oleh tiga awak, yaitu komandan, pengemudi, dan pembantu.

Derek model ayun yang digunakan pada BREM-1 dapat mengangkat beban hingga 12 ton. Kendaraan ini juga diengkapi alat pemotong logam.

Dilaporkan AINonline.com, dengan kemampuan towing 125 ton, BREM-1 dapat digunakan untuk menarik atau mengevakuasi segala jenis pesawat. Termasuk dari tempat darurat di luar landasan.

Penggunaan kendaraan derek beroda rantai dengan tenaga besar tentu sangat menguntungkan, terlebih di negara-negara beriklim ekstrem.

Mengacu keterangan dari perusahaan pembuat, rencananya BREM-1 akan melengkapi seluruh bandara di Rusia dengan Bandara Domodedovo, Moskow sebagai pengguna pertama.

Roni Sontani

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *