Arab Saudi Beli 5 Korvet Avante 2200 dari Spanyol

Navantia

ANGKASAREVIEW.COM – Arab Saudi membeli lima korvet Avante 2200 buatan Navantia, Spanyol senilai 2,46 miliar dolar AS guna memperkuat angkatan lautnya, Royal Saudi Naval Forces (RSNF).

Penandatanganan pembelian telah dilaksanakaan pada saat kunjungan Putra Mahkota Mohammed bin Salman ke Spanyol minggu kedua April lalu.

Navantia bekerja sama dengan industri militer milik negara, SAMI (Saudi Arabian Military Industries), dalam hal distribusi dan integrasi sistem tempur kapal tersebut nantinya.

Presiden Navantia Esteban García Vilasánchez menyatakan, negosiasi kontrak pembelian telah dirintis sejak 2015 silam. Pembuatan lima kapal jenis siluman ini akan dilaksanakan di galangan San Fernando, Spanyol selatan selama lima tahun melibatkan 6.000 pekerja.

Merujuk pada data pihak pabrikan, Avante 2200 memiliki panjang 97,5 meter, bobot mati 2.500 ton, dan dapat menampung 81 personel. Korvet ini dilengkapi dek yang mampu mengakomodir satu helikopter berbobot 10 ton dan dua unit perahu karet lambung keras (RHIB) berukuran panjang 5,5 meter.

Avante 2.200 dilengkapi empat mesin MTU 12V-1163-TB93 yang menghasilkan kecepatan laju maksimum 25 knot. Kapal ini mampu menjelajah jarak sejauh 4.500 mil laut (8.334 km) pada kecepatan ekonomis 15 knot.

Kapal dilengkapi sejumlah radar termasuk radar multifungsi SMART-S Mk-2 buatan Thales. Sementara untuk sistem persenjataan, Avante 2200 dilengkapi dengan satu kanon Oto Melara 76 mm, satu senjata revolver Oerlikon Millenium 35 mm CIWS, dan dua senapan mesin kaliber 12,7 mm.

RONI SONTANI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *