Meriahkan Bandung Air Show, Ketua STPI Curug Terbang & Tampilkan 11 Manuver Aerobatik

Rangga Baswara

ANGKASAREVIEW.COM – Ketua Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia (STPI) Curug Capt. Novyanto Widadi, S.AP, M.M ikut berpartisipasi memeriahkan pelaksanaan Bandung Air Show (BAS) 2017 di Lanud Husein Sastranegara yang dibuka hari ini, Kamis (9/11/2017).

Novyanto hadir dengan menerbangkan pesawat aerobatik Super Decathlon registrasi PK-RTZ dan memeragakan 11 manuver pada ketinggian 1.500-3.000 kaki. Novy, panggilan akrab Novyanto, terbang pertama pada pukul 08.00 WIB sekaligus sebagai pembuka penerbangan di hari pertama BAS 2017.

Ron
Sebelas manuver aerobatik yang ditampilkan Capt. Novy adalah The Humpy Bump, The Wedge, Roll Off The Top, 11/4 Spin, Stall Turn, Half Cuban Eight, Half Reverse Cuban Eight, Two Point Roll, The Steep Turns (2x), dan The Roll.

Setelah peragaan aerobatik Super Decathlon, BAS 2017 dimeriahkan oleh penampilan terbang lintas tiga pesawat C-130 Hercules dari Skadron Udara 31, simulasi serangan udara oleh tiga pesawat EMB-314 Super Tucano Skadron Udara 21, dan atraksi terjun payung oleh 50 prajurit Korpaskhas.

Rangga Baswara
Suasana pada hari pembukaan tampak cukup meriah. Ribuan pelajar datang dari sejumlah sekolah di Kota Bandung. Sejumlah pesawat turut dipajang secara statik walau jumlahnya tidak terlalu banyak. Selain memberikan hiburan aerobatik, STPI juga menyertakan helikopter terbarunya H135 untuk singgah di BAS 2017.

STPI
Bandung Air Show 2017 dibuka oleh Wakil Wali Kota Bandung Oded M. Danial mewakili Wali Kota Bandung Ridwan Kamil. Acara akan diselenggarakan hingga Minggu, 12 November 2017. Wakil Wali Kota Bandung berharap Bandung dapat menjadi Kota Dirgantara yang dapat dibanggakan di tingkat nasional maupun internasional. RONI SONTANI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *